Anthronomics: Jurnal Manajemen Sumber Daya Manusia
Vol 1 No 4 (2024): Anthronomics: Jurnal Manajemen Sumber Daya Manusia

Pengaruh Disiplin Kerja Dan Lingkungan Kerja Fisik Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Matahari Putra Prima Tangerang Selatan

Sajiri, Abil Hasan (Unknown)
Abidin, Ali Zaenal (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Oct 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Disiplin Kerja Dan Lingkungan Kerja Fisik Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT Matahari Putra Prima Tangerang Selatan, baik secara parsial maupun simultan. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jumlah sampel sebanyak 53 responden, teknik analisis data yang di gunakan yaitu: uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji autokorelasi, uji heteroskedastisitas, uji regresi linier sederhana, uji regresi linier berganda, uji koefisien korelasi sederhana, uji koefisien korelasi berganda, uji analisis koefisien determinasi, uji t dan uji f. Berdasarkan hasil uji t di dapatkan t hitung sebesar 3,504>2,008 dan nilai signifikansi untuk variabel Disiplin Kerja (X1) sebesar 0.001 nilai signifikan lebih kecil dari nilai probabilitas 0.05 atau 0.01<0.005 artinya bahwa variabel Disiplin Kerja (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel Kinerja Karyawan (Y). pada PT Matahari Putra Prima Tangerang Selatan. Berdasarkan hasil uji t di dapatkan nilai t hitung sebesar 6,019>2,008 dan nilai signifikansi untuk variabel Lingkungan Kerja (X2) sebesar 0,000 nilai signifikansi lebih kecil dari nilai probabilitas 0.05 atau 0,000<0.05, artinya bahwa variabel Lingkungan Kerja (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel Kinerja Karyawan (Y). pada PT Matahari Putra Prima Tangerang Selatan. Berdasarkan hasil uji f di peroleh nilai f hitung sebesar 20,572>3,18 dan nilai signifikansi 0.000<0.05. Maka dapat disimpulkan bahwa variabel Disiplin Kerja (X1) dan Lingkungan Kerja (X2) secara simultan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan (Y). pada PT Matahari Putra Prima Tangerang Selatan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

anthronomics

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Anthronomics: Jurnal Manajemen Sumber Daya Manusia adalah jurnal ilmiah yang berfokus pada manajemen sumber daya manusia (SDM). Jurnal ini menyajikan artikel-artikel ilmiah yang mencakup berbagai aspek manajemen SDM, seperti rekrutmen, seleksi, pelatihan, penilaian kinerja, kompensasi, dan topik ...