Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Banthayo Lo Komputer (BALOK)
Vol 3 No 2 (2024): November 2024

Media Pembelajaran Game Edukasi Berbasis Android Pada Mata Pelajaran Matematika

Asmaul Husnah Nasrullah (Unknown)
Irvan Abraham Salihi (Unknown)
Serwin (Unknown)
Furqan Abdillah Ibram Sukata (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2024

Abstract

Sistem pengajaran matematika di sekolah saat ini masih banyak mengadopsi pendekatan pembelajaran konvensional, di mana guru berperan sebagai penyaji utama materi. Pendekatan ini seringkali menimbulkan kebosanan di kalangan siswa, yang berakibat pada kurangnya konsentrasi dan pemahaman terhadap materi yang diajarkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas game edukasi dalam meningkatkan pemahaman pembelajaran matematika. Metode yang digunakan dalam penelitian ini pendekatan deskriptif kualitatif dengan menggunakan observasi partisipasi untuk mengamati pengguna game edukasi pembelajaran matematika. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan game edukasi dalam pembelajaran matematika dapat meningkatkan minat belajar siswa serta mempermudah pemahaman mereka terhadap materi yang disampaikan. Dengan demikian, game edukasi terbukti sebagai alternatif metode pembelajaran yang efektif, menyenangkan, dan dapat diterapkan dalam pengajaran matematika untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Kata Kunci: Media Pembelajaran, Game Edukasi, Android, Matematika

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

balok

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JOURNAL ILMIAH (Banthayo Lo Komputer) BALOK encompasses all aspects of the latest outstanding research and developments in the field of computer science including; Artificial Intelligence, Software Enginering, Data Mining, Computer Networks, Internet of ...