Jurnal TIMES
Vol 13 No 2 (2024): Jurnal TIMES

KLASIFIKASI EMPAT TANAMAN OBAT MENGGUNAKAN ARSITEKTUR MOBILENETV2

D. Parsaulian, Dyen (Unknown)
Nainggolan, Nelson (Unknown)
W. Kalengkonga, Wisard (Unknown)
Ketaren, Eliasta (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Dec 2024

Abstract

Indonesia memiliki sekitar 30 ribu jenis tanaman dengan 7000 diantaranya dapat digunakan sebagai bahan untuk pengobatan tradisional. Metode pengenalan tanaman obat secara manual sangat bergantung pada pengetahuan individu, hal ini rentan terhadap kesalahan. Penelitian ini bertujuan membangun model klasifikasi tanaman obat berdasarkan gambar daun menggunakan arsitektur MobileNetV2 dan menerapkannya pada sistem berbasis website. Empat kelas tanaman obat yang diklasifikasi yaitu mengkudu, mint, sirih, telang dengan total dataset 180 citra daun. Model dilatih dengan parameter epoch = 15, learning rate = 0,005, momentum = 0,9, dan batch size = 16, menghasilkan akurasi 100% pada data training, 99% pada data validasi, dan 100% pada data testing. Implementasi dibangun berbasis website dengan framework Flask. Web ini akan memungkinkan pengguna mengunggah gambar daun untuk diklasifikasi secara otomatis. Dengan aplikasi ini, diharapkan masyarakat dapat lebih mudah mengenali dan memanfaatkan tanaman obat.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

TIMES

Publisher

Subject

Description

Jurnal TIMES merupakan salah satu media yang digunakan untuk menampung penelitian dosen maupun mahasiswa. Topik dalam jurnal yang terkandung seputar Ilmu Komputer seperti keamanan komputer, jaringan komputer, algoritma, kecerdasan buatan, dll. Diharapkan dengan adanya media ini dapat membuat para ...