Jurnal Edukasi Pengabdian Masyarakat: EDUABDIMAS
Vol 4 No 1 (2025): JANUARI 2025

PENDAMPINGAN BELAJAR MURATTAL AL-QUR’AN MENGGUNAKAN METODE TALAQQI DI TAMAN PENDIDIKAN AL-QUR’AN JABAL RAHMAH SEMEN PADANG

Rahman, Khalilur (Unknown)
Kustati, Martin (Unknown)
Amelia, Rezki (Unknown)
Gusmirawati, Gusmirawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jan 2025

Abstract

Tujuan dari kegiatan  pendampingan ini adalah memberikan pengetahuan murattal Al-Quran kepada santri yang belajar membaca Al-Quran Taman Pendidikan Al-Qur’an Jabal Rahmah Semen Padang merupakan sebuah Lembaga Pendidikan Informal yang berada di Kelurahan Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang. Merupakan tempat belajar bagi anak-anak setingkat Sekolah Dasar yang ingin belajar membaca Al-Qur’an. Namun beberapa masalah yang menjadi persoalan dalam hal membaca Al-Qur’an yaitu masih kurangnya pengetahuan santri mengenai ilmu murattal dalam membaca Al-Qur’an ini serta penerapan murattal dalam membaca Al-Qur’an secara baik dan benar. santri yang belajar membaca Al-Quran hanya menerapkan pelafalan huruf hijaiyah tanpa menerapkan murattal. Perlunya dilakukan pembelajaran secara berlanjut kepada peserta didik tersebut, untuk memberikan pemahaman mengenai murattal Al-Quran. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah Participatory Action Research (PAR). Dalam prosesnya metode ini melalui tiga tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Metode yang digunakan dalam pendampingan ini adalah metode pembelajaran tatap muka secara talaqqi, metode talaqqi merupakan metode belajar Al-Qur’an yang mensyaratkan perjumpaan secara lansung antara peserta didik dengan guru yang memberikan pengajaran murattal ini. Hasil pengabdian ini ialah santri mengenal murattal dan peningkatan kemampuan santri membaca Al-Qur’an menggunakan irama sesuai dengan kaedah murattal. Sehingga santri yang belajar murattal juga bisa mengikuti perlombaan seperti Musabaqah Tilawatil Quran.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

eduabdimas

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Environmental Science

Description

Jurnal Edukasi Pengabdian Masyarakat: EDUABDIMAS adalah jurnal nasional yang berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa penerapan berbagai keilmuan multi disiplin. Jurnal ini berisi program-program pengabdian masyarakat dalam berbagai bentuk aksi sosial berupa pendampingan, ...