Pelayanan Administrasi merupakan bagian dari kewajiban Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya. Era digital modern ditandai dengan kemajuan teknologi yang muncul dengan cepat dan semakin kompleks. Pemerintah Kota Surabaya perlu berfokus pada efisiensi dan efektivitas dengan memunculkan ide-ide segar untuk menawarkan layanan administrasi terbaik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menyelidiki aspek-aspek inovatif dari layanan administrasi online dan konsekuensi dari layanan tersebut bagi penduduk Kota Surabaya. Sebagai bagian dari proyek pengabdian masyarakat, sumber data utama dari penelitian observasi langsung ini adalah wawancara tidak terstruktur. Di era digitalisasi, inovasi layanan memiliki kelebihan dan kekurangan. Implikasi positif yaitu, (1) waktu dan penyelesaian, (2) jarak dan aksesbilitas. Sedangkan implikasi negatife yaitu, (1) kurangnya sosialisasi. Hasil dari pengamatan tersebut akan menjadi referensi bagi penulis dalam mengambil keputusan dan melakukan monitoring lebih lanjut. Hasil dari kegiatan pengabdian yang dilakukan penulis dalam bentuk pengamatan langsung akan menghasilkan pengoptimalan pelaksanaan pelayanan administrasi di era digitalisasi, sehingga diharapkan mendapatkan perubahan yang lebih baik untuk kedepannya
Copyrights © 2024