Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi minat nasabah terhadap produk pembiayaan pra-pensiun di PT Bank Syariah Indonesia (BSI) KCP Cemara Asri dan mengevaluasi efektivitas strategi pemasaran yang saat ini diterapkan. Dengan pendekatan kualitatif melalui wawancara mendalam, penelitian ini menemukan bahwa faktor demografi, kebutuhan finansial, serta pemahaman dan persepsi terhadap prinsip syariah memainkan peran penting dalam mempengaruhi minat nasabah. Strategi pemasaran berbasis edukasi, layanan personalisasi, dan penggunaan media sosial yang relevan terbukti efektif dalam meningkatkan kesadaran nasabah terhadap produk ini. Namun, tantangan yang perlu diatasi meliputi rendahnya literasi keuangan syariah, persepsi negatif terkait kompetitivitas produk syariah, dan persaingan dengan bank konvensional. Penelitian ini merekomendasikan peningkatan edukasi tentang keuangan syariah, inovasi konten digital, serta penggunaan aplikasi simulasi untuk memberikan pemahaman lebih jelas kepada nasabah mengenai manfaat produk pembiayaan pra-pensiun. Diharapkan, penerapan strategi ini dapat meningkatkan minat nasabah terhadap produk pembiayaan pra-pensiun di BSI KCP Cemara Asri.Kata kunci: Minat Nasabah, Pembiayaan Pra-Pensiun, Bank Syariah, Strategi Pemasaran, Literasi Keuangan Syariah.
Copyrights © 2024