Di era digitalisasi, branding yang kuat menjadi elemen kunci bagi kesuksesan UMKM. Branding yang efektif dapat meningkatkan kesadaran merek, menarik pelanggan, dan membedakan produk dari pesaing. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses perancangan logo untuk UMKM "CommUnity" dan mengkaji pengaruhnya terhadap pengembangan branding di industri kreatif. "CommUnity" merupakan merk merchandise mahasiswa Ilmu Komunikasi yang mencerminkan semangat persatuan dan jaringan komunikasi yang kuat. Metodologi yang digunakan adalah analisis kualitatif dengan data yang dikumpulkan dari berbagai literatur dan studi kasus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa logo yang efektif dan strategi branding digital yang tepat dapat meningkatkan visibilitas dan daya tarik produk UMKM
Copyrights © 2024