Whatsapp merupakan sebuah aplikasi yang mempermudah pengguna untuk mengirim pesan teks, foto, video, melakukan panggilan suara, dan panggilan video secara gratis dengan koneksi internet. “Grup Whatsapp Jual Beli Area UKRIM” memiliki sekitar 26.000 arsip pesan, yang membuktikan tingginya aktivitas dan interaksi anggota dalam transaksi jual beli. Anggota grup akan terbantu membuat strategi promosi barang jika mereka dapat memanfaatkan informasi mengenai kata dan barang yag paling sering muncul dalam chat group. Untuk mendapatkan informasi mengenai kata dan barang yang paling sering muncul dalam chat group diperlukan text clustering. Penelitian ini menggunakan Metode K-Means dalam melakukan text clustering untuk memperoleh kata-kata yang sering muncul tersebut. Setelah melalui prosedur pra-pemrosesan teks dan penerapan Metode Elbow, jumlah data diperkecil menjadi 4.732 data dan ditentukan 10 cluster yang optimal dalam “Grup Whatsapp Jual Beli Area UKRIM”. Hasil penerapan K-Means memperlihatkan kata yang paling sering muncul dalam cluster 0 adalah kata “jual” , dalam cluster 1 kata “info”, dalam cluster 2 kata “beli”, dalam cluster 3 kata “japri”, dalam cluster 4 kata “gas”, dalam cluster 5 kata “motor”, dalam cluster 6 kata “info”,”kost”, dalam cluster 7 kata “hp”, dalam cluster 8 kata “kucing”, dan dalam cluster 9 kata “rak”. Secara menyeluruh kata yang paling banyak muncul adalah kata “info” dengan jumlah 910 dan kata yang paling sedikit muncul adalah kata “iphone” dan “hewan”. Barang dagangan yang sering muncul adalah “meja”, “kipas”, “lemari”, “kasur”, dan “laptop
Copyrights © 2024