Argopuro: Jurnal Multidisiplin Ilmu Bahasa
Vol. 4 No. 2 (2024): Argopuro: Jurnal Multidisiplin Ilmu Bahasa

ANALISIS SUPERSTRUKTUR WACANA PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU MEDIA ONLINE INSTAGRAM SMK MUHAMMADIYAH 1 PASURUAN: KAJIAN SEMIOTIKA

Mohammad Hidayatulloh (Unknown)
Sugianti, Sugianti (Unknown)
Ilmiyatur Rosidah (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini mengkaji penggunaan media sosial Instagram oleh SMK Muhammadiyah 1 Pasuruan dalam menyebarluaskan informasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Dengan perkembangan teknologi, media sosial menjadi alat promosi efektif yang dapat mempengaruhi jumlah pendaftar. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis superstruktur wacana pamflet digital melalui teori Teun A. Van Dijk yang mencakup elemen headline, body copy, dan closure, serta memahami peran semiotika dalam interpretasi makna tiap elemen. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik analisis isi pada pamflet yang diunggah akun Instagram SMK Muhammadiyah 1 Pasuruan selama periode PPDB. Data dianalisis berdasarkan konteks teks dan makna simbolik yang disampaikan melalui elemen pamflet. Hasil analisis menunjukkan bahwa penggunaan headline yang provokatif dan visual yang menarik meningkatkan daya tarik iklan, sementara body copy memberikan informasi detail tentang program keahlian, fasilitas, dan syarat pendaftaran. Penutup iklan efektif dalam mengarahkan calon pendaftar untuk berinteraksi lebih lanjut. Kesimpulan menunjukkan bahwa strategi komunikasi digital melalui superstruktur wacana dan elemen semiotika berperan penting dalam membentuk citra sekolah dan meningkatkan minat calon peserta didik baru.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

argopuro

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Argopuro: Jurnal Multidisiplin Ilmu Bahasa Argopuro: Jurnal Multidisiplin Ilmu Bahasa adalah jurnal yang ditujukan untuk publikasi artikel ilmiah yang diterbitkan oleh CV SWA Anugrah dan di terbitkan 6 kali dalam setahun yaitu Januari, Maret, Mei, Juli, September, November. Argopuro: Jurnal ...