Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji keefektifan penggunaan bahasa medis dalam podcast “X-Undercover” di YouTube dan TikTok. Dalam penelitian ini menganalisis sejauh mana penonton Podcast X-Undercover memahami informasi medis yang diberikan dan keefektifaan penggunaan Bahasa medis dalam podcast ini. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data menggunakan metode simak catat. Fokus penelitian ini adalah penggunaan bahasa medis dalam podcast X-Undercover yang berjudul “Episode 60 | Dokter Sudah di Sumpah!”. Subjek dalam penelitian ini adalah pengguna akun di YouTube dan TikTok yang menjadi netizen atau audiens podcast tersebut yang berkomentar pada kolom komentar akun X-Undercover dan Pak Franky selaku pembawa acara podcast tersebut. Hasil penelitian menunjukan penggunaan bahasa medis dalam Podcast X-Undercover cenderung efektif dalam menyampaikan informasi kesehatan kepada masyarakat umum. Sebagaian besar audiens memberikan tanggapan positif terkait penjelasan yang diberikan. Penelitian ini menunjukan penggunaan bahasa medis yang disederhanakan dalam format podcast dapat meningkatkan pemahaman masyrakat umum mengenai isu kesehatan.
Copyrights © 2024