TEKNOBIS : Jurnal Teknologi, Bisnis dan Pendidikan
Vol. 2 No. 3 (2024): TEKNOBIS : Teknologi, Bisnis Dan Pendidikan

Analisa Media Penyiaran (Broadcasting) Terhadap Perilaku Sosial Masyarakat Di Surabaya.

Novia Rachma Aulia (Unknown)
Nilam shelly heniati (Unknown)
Habibatul Aliyah Candraningtyas (Unknown)
Sofiatun (Unknown)
Nindya Kartika Kusmayati (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh media penyiaran, seperti televisi dan radio, terhadap perilaku sosial masyarakat di Surabaya. Media penyiaran telah lama menjadi salah satu alat komunikasi massa yang berperan penting dalam membentuk persepsi, nilai, dan norma sosial. Seiring dengan berkembangnya teknologi dan akses informasi, pengaruh media penyiaran terhadap masyarakat semakin kompleks dan bervariasi, mencakup dampak positif seperti peningkatan kepedulian sosial dan edukasi, serta dampak negatif seperti peningkatan perilaku konsumtif dan kekerasan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif, di mana data dikumpulkan melalui kuisioner yang disebarkan kepada masyarakat di Surabaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media penyiaran memiliki pengaruh signifikan terhadap perilaku sosial masyarakat, terutama dalam membentuk pandangan mereka terhadap isu-isu sosial dan budaya. Media juga berperan sebagai salah satu faktor utama dalam menyebarkan informasi dan norma baru di masyarakat. Temuan ini diharapkan dapat memberikan wawasan bagi berbagai pihak dalam memanfaatkan media secara bijak untuk meningkatkan kesadaran sosial dan membentuk perilaku positif di masyarakat.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

teknobis

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

TEKNOBIS : Jurnal Teknologi, Bisnis dan Pendidikan dengan scope 1. teknologi Komputer ( Informatika, Sistem Informasi) 2. Teknologi Pangan 3. Teknologi DigitalĀ  4. Teknologi yang Relevan 5. Manajemen Bisnis 6. UMKMĀ  DIGITAL 7. Kewirausahaan 8. Manajemen 9. Ekonomi 10. Akutansi 11. Pendidikan 12. ...