Jurnal Pendidikan Dasar dan Menengah (DIKDASMEN) 
Volume 4 Nomor 2 Tahun 2024

Analisis Perilaku Prokrastinasi Akademik dan Penangannya

Nur Fadila Istiqamah (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Dec 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui 1) gambaran prokrastinasi akademik pada MA di SMPN 33 Makassar, 2) Penyebab prokrastinasi akademik MA, 3) Upaya penanganan prokrastinasi akademik pada subjek MA. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Jenis penelitian ini adalah studi kasus klinis. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi serta menggunakan analisis kualitatif dari Model Miles & Hubermen, yaitu reduksi data, presentasi data, dan penarikan kesimpulan. Hasilnya adalah 1) Gambaran prokrastinasi akademik MA adalah malas mengerjakan dan menyelesaikan tugasnya, mengerjakan tugas sebelum deadline, ribut di dalam kelas, dan tidak memperhatikan penjelasan guru. 2) Faktor penyebab prokrastinasi akademik yaitu motivasi belajar rendah, sulit mengatur waktu, lebih memilih melakukan aktivitas yang lebih menyenangkan, serta dari pengalaman yang diperoleh. 3) Penanganannya, peneliti menerapkan teknik kontrak perilaku untuk mengurangi perilaku menunda tugas atau prokrastinasi akademik. Setelah penanganan subjek MA dapat mengurangi perilaku prokrastinasi akademiknya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

dikdasmen

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pendidikan Dasar dan Menengah (DIKDASMEN)  menerima artikel dalam bidang Pembelajaran, Pengajaran, Pendidikan dasar, Pendidikan ...