Kapas: Kumpulan Artikel Pengabdian Masyarakat
Vol 3, No 2 (2024)

Digitalisasi Layanan Posyandu: Implementasi Penggunaan Google Form di Posyandu Khana Depok

yulianingsih, yulianingsih (Unknown)
Mutia, Intan (Unknown)
Cholifah, Wahyu Nur (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Dec 2024

Abstract

Dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, Posyandu tidak boleh menghadapi hambatan dalam hal pendataan, karena setiap pelaksanaan pemantauan kesehatan memerlukan data pertumbuhan kesehatan yang akurat dan berkelanjutan untuk memantau kesehatan ibu hamil, batita, dan balita. Kendala yang sering muncul umumnya terkait layanan pencatatan di Posyandu, di mana para kader harus menuliskan laporan secara manual dan kemudian memasukkannya ke dalam sistem pelaporan, yang mengakibatkan pemborosan waktu dan tenaga. Kader Posyandu Khana RW 23, Perumahan Griya Pandawa, Depok, belum memiliki akses yang memadai terhadap sistem data dan pelaporan yang lebih efisien, terutama dalam mendokumentasikan kegiatan pelayanan kesehatan. Tujuan dari program pengabdian masyarakat ini adalah untuk meningkatkan keterampilan kader Posyandu Khana dalam pencatatan informasi layanan kesehatan dengan menggunakan Google Form, memberikan sosialisasi mengenai cara dan mekanisme penggunaan Google Form untuk pengelolaan kegiatan layanan kesehatan posyandu, serta memberikan pengetahuan tentang fitur-fitur Google Form secara langsung dan interaktif, sehingga mempermudah kader Posyandu Khana dalam mengelola data dan mempercepat proses pelaporan kegiatan secara lebih efisien.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

kapas

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

KAPAS (KUMPULAN ARTIKEL PENGABDIAN MASYARAKAT) Publish articles of community service that have been carried out so that they can inspire and benefit the wider community. KAPAS acronym from KUMPULAN ARTIKEL PENGABDIAN MASYARAKAT. This journal accepts article manuscripts covering scientific fields : ...