Jurnal Pendidikan Jasmani dan Adaptif (JPJA)
Vol. 4 No. 02 (2021): Jurnal Pendidikan Jasmani dan Adaptif, Volume 04, No. 02, November 2021

UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN TENDANGAN LURUS MENGGUNAKAN MEDIA PARALON PADA SISWA EKSTRAKURIKULER SMP TARUNA TERPADU

Fadillah, Afiyah Nur (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini menggunakan metode action research pada siswa ekstrakurikuler pencak silat SMP Taruna Terpadu yang berjumlah 15 siswa, terdiri dari 11 laki-laki dan 4 perempuan. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan instrumen tes tendangan lurus pencak silat dengan total ada 20 aspek penilaian yang sudah evaluasi dan ditinjau oleh 3 orang ahli di bidang pencak silat. Penelitian ini menggunakan I siklus yang terdiri dari 6 pertemuan. Pada hasil tes awal penelitian teknik tendangan lurus pencak silat dengan menggunakan media paralon yang diperoleh siswa ekstrakurikuler SMP Taruna Terpadu yaitu dengan rata-rata nilai 72,6 atau 0%, 15 orang siswa pada tes awal ini dinyatakan belum lulus atau belum berhasil memenuhi kriteria nilai maksimal. Setelah menyelesaikan latihan siklus I, hasil tes akhir siswa meningkat secara signifikan dengan nilai 100 dan seluruh siswa ekstrakurikuler SMP Taruna Terpadu dinyatakan berhasil dengan presentase 100%.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jpja

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pendidikan Jasmani dan Adaptif (JPJA) terbit dua kali setahun pada bulan Mei dan November, memuat artikel berisi hasil penelitian dalam bidang Pendidikan Jasmani dan Pendidikan Inklusi. Jurnal Pendidikan Jasmani dan adaptif memuat artikel yang meliputi ide-ide konseptual, teori pembelajaran ...