Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu
Vol. 3 No. 1 (2025): GJMI - JANUARI

Pengaruh Kepemimpinan Transformasional Dan Transaksional Terhadap Kinerja Karyawan TI Melalui Kepuasan Kerja

Iis Abtiah Solihah (Unknown)
Munawaroh (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kepemimpinan transformasional dan transaksional terhadap kinerja karyawan di sektor teknologi informasi (TI) dengan mempertimbangkan kepuasan kerja sebagai variabel mediasi. Pendekatan kuantitatif digunakan dalam penelitian ini, dengan data yang dikumpulkan dengan cara menyebar kuesioner terhadap sejumlah karyawan TI di berbagai perusahaan. Hasil analisis yang diperoleh bahwasannya kepemimpinan transformasional memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja dan kinerja karyawan. Dalam hal ini kepemimpinan transaksional juga berpengaruh positif, namun dengan tingkat pengaruh yang lebih rendah dibandingkan dengan kepemimpinan transformasional. Selain itu, kepuasan kerja terbukti menjadi mediator yang signifikan antara gaya kepemimpinan dan kinerja karyawan. Peneliti menggaris bawahi bahwasannya pentingnya penerapan kepemimpinan transformasional untuk meningkatkan kepuasan kerja dan kinerja karyawan TI. Perusahaan disarankan untuk mengembangkan program pelatihan kepemimpinan yang berfokus pada penguatan aspek transformasional guna menciptakan lingkungan kerja yang mendukung dan produktif.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

gjmi

Publisher

Subject

Religion Aerospace Engineering Arts Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Earth & Planetary Sciences Economics, Econometrics & Finance Education Public Health Social Sciences Other

Description

Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu (GJMI) adalah sebuah publikasi yang melayani sebagai wadah bagi penelitian interdisipliner dan kolaboratif di berbagai bidang ilmu. Jurnal ini memperoleh keunggulan dengan mencakup berbagai disiplin ilmu, seperti ilmu sosial, hukum, pertanian, pendidikan, ekonomi, ...