Jurnal Teknologi Proses dan Inovasi Industri
Vol 1, No 1 (2016): Jurnal Teknologi Proses dan Inovasi Industri, Edisi Juli 2016

Desain Sistem Kontrol Rotator Antena untuk Menggerakkan Antena 2 Sumbu

Kurdianto, Kurdianto ( Peneliti Pusat Teknologi Roket LAPAN)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2016

Abstract

Pelacakan (tracking) muatan roket dapat dilakukan dengan menggunakan antena disertai dengan sistem kontrol rotator antena yang berfungsi untuk menggerakkan antena secara 2 (dua) sumbu yaitu sumbu x dan sumbu y. Sumbu x merupakan sudut azimut dan sumbu y merupakan sudut elevasi. Sistem kontrol rotator antena dapat bergerak disebabkan ada perintah dari mikrokontroller yang menerima pesan perintah dari aplikasi kontrol antena berbasis android untuk menggerakan sudut elevasi dan sudut azimut nya. Pesan perintah dari aplikasi kontrol antena berbasis android terhadap mikrokontroler diterima melalui relay modul yang terdapat 4 (empat) channel yaitu channel 1 dan 2 berfungsi menggerakkan antena dengan sudut elevasi atas dan bawah, channel 3 dan 4 berfungsi menggerakkan antena dengan sudut azimut kanan dan kiri. Terjadi nya sinkronisasi tersebut disebabkan komunikasi melalui bluetooth yang terpasang pada sistem kontrol rotator antena dan aplikasi kontrol antena berbasis android..

Copyrights © 2016