eL.Muhbib: Jurnal Pemikiran dan Penelitian Pendidikan Dasar
Vol 8 No 2 (2024): Desember

PENGELOLAAN SUMBER DAYA MANUSIA DALAM PERSPEKTIF PENDIDIKAN ISLAM

Susilowati, Eni (Unknown)
Huda Rohmadi, Syamsul (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2024

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui cara pengelolaan sumber daya manusia dalam Pendidikan Islam. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode studi literatur, dengan tujuan untuk mencari informasi dari literatur tentang pengelolaan sumber daya manusia dalam Pendidikan islam. Hasil dari penelitian ini adalah Sumber daya manusia dalam perspektif Islam memiliki hubungan erat dengan agama, karena agama berperan dalam memperbaiki kualitas spiritual dan moral manusia, Ayat-ayat Al-Qur’an menunjukkan bahwa manusia memiliki tanggung jawab besar, seperti memanfaatkan sumber daya alam, menjalankan amanah, dan menjadi pewaris kekayaan bumi, Motivasi dan etos kerja sangat berpengaruh pada keberhasilan seseorang, Perekrutan dan pengembangan guru merupakan aspek krusial dalam manajemen sumber daya manusia di lembaga Pendidikan, Pengembangan guru dilakukan melalui pelatihan dan program pengembangan karir untuk meningkatkan kompetensi dan kinerja, Pengelolaan sumber daya manusia dalam manajemen pendidikan Islam menghadapi berbagai tantangan signifikan di era globalisasi, Untuk mengatasi tantangan ini, lembaga pendidikan perlu menerapkan strategi pengelolaan SDM yang responsif dan berkelanjutan, termasuk perencanaan strategis, pengembangan keterampilan, dan penerapan kebijakan yang adil serta transparan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

eL-Muhbib

Publisher

Subject

Education

Description

eL-Muhbib merupakan jurnal pemikiran dan penelitian pendidikan dasar dengan ISSN Print: 2614-1051, Online: 2716-5019, yang diterbitkan setiap dua kali setahun oleh Prodi S1 PGMI Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam (IAI) Muhammadiyah sejak tahun 2017 sebagai media informasi dan pembahasan seputar ...