KOPEMAS
Konferensi Nasional Pengabdian Masyarakat (KOPEMAS) #5

IMPLEMENTASI TERAPI KOMPLEMENTER YOGA CAT STRETCH EXERCISE UNTUK PENURUNAN INTENSITAS DISMENOREA PRIMER PADA REMAJA

Nur Maziyah Hurin'in (Institut Ilmu Kesehatan Nahdlatul Ulama Tuban)
Khoirur Rosyita (Institut Ilmu Kesehatan Nahdlatul Ulama Tuban)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2024

Abstract

Dismenore pada remaja sekolah yang tidak diatasi dapat menyebabkan gangguan konsentrasi dan fokus belajar menurun sehingga mempengaruhi kinerja akademisnya, gangguan emosional seperti stress, kecemasan, depresi dapat mempengaruhi aktifitas sehari-hari. Dismenore yang tidak segera diatasi akan mempengaruhi fungsi tubuh. Berbagai intervensi baik farmakologi maupun non farmakologi untuk mengatasi masalah dismenore telah banyak diteliti dan menunjukkan hasil yang efektif, salah satunya soluisnya adalah dengan pendekatan terapi komplementer Yoga Cat stretch exercise. Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah untuk memberdayakan remaja putri dalam mengatasi masalah dismenore primer. Kegiatan ini dilaksanakan 4 kali tahapan dalam waktu 1 bulan 7 hari. Langkah tahap pertama persiapan perijinan dilanjutkan Langkah tahapan ke 2 yaitu sosialisasi kepada remaja putri kelas 11 di SMAN 3 Tuban. Tahap ke 3 pendampian selanjutnya tahap ke 4 Pelaksana akan melakukan penilaian intensitas nyeri sebelum dan setelah dilakukan Yoga Cat stretch exercise sebagai bahan evaluasi penuruan intensitas dimenore primer dan dipantau melalui WhatsApp agar siswa remaja tersebut melakukan di hari berikutnya di rumah masing-masing jika merasakan dismenore kembali. Sebagian besar remaja putri sebelum melakukan Yoga gerakan Cat stretch exercise mengalami nyeri berat pada saat menstruasi dan tidak merasakan nyeri pada saat menstruasi setelah diberikan perlakuan Yoga Cat Stretch Exercise selama 5-7 menit.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

KOPEMAS

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Prosiding Konferensi Nasional Pengabdian Masyarakat (KOPEMAS) adalah prosiding untuk memuat artikel ilmiah yang telah diseminarkan. KOPEMAS merupakan seminar nasional tahunan yang dilaksanakan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Islam ...