JBK (Jurnal Bimbingan dan Konseling)
Vol 6 No 2 (2019): JBK (Jurnal Bimbingan dan Konseling)

HUBUNGAN ANTARA KONTROL DIRI DENGAN PROKRASTINASI AKADEMIK SISWA DI SMP NEGERI 1 TANETE RIAJA

Rahmaniah Rahmaniah (SMP Negeri 1 Tanete Riaja)



Article Info

Publish Date
07 Jun 2020

Abstract

Penelitian ini memiliki rumusan masalah apakah ada hubungan antara kontrol diri dengan prokrastinasi akademik siswa di SMP Negeri 1 Tanete Riaja? Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Penelitian ini menggunakan metode atau teknik korelasional. Populasi penelitian adalah siswa SMP Negeri 1 Tanete Riaja berjumlah 798, dengan sampel sebanyak 80 orang. Pada penelitian ini diketahui nilai koefisien korelasi adalah 0,4 yang berarti cukup kuat, dan berdasarkan perhitungan uji hipotesis dengan mencari nilai t dengan α = 0,05 dan n = 80 maka dk= n-2 = 80-2 = 78, sehingga diperoleh ttabel = 1,990(berdasarkan distribusi nilai t dapat dilihat pada lampiran) Ternyata thitung lebih besar dari ttabel, atau 4,1 >1,990 yang berarti terdapat hubungan yang signifikan antar kedua variabel. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara kontrol diri dengan prokrastinasi akademik siswa di SMP Negeri 1 Tanete Riaja. Besar hubungan antar keduanya adalah 0,4 yang berarti antara kontrol diri dan prokrastinasi memiliki hubungan yang cukup kuat. Sementara pada pengujian hipotesis dengan melihat besaran t hitung, maka diketahui bahwa ternyata thitung lebih besar dari ttabel, atau 4,1 > 1,990.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

bkmb

Publisher

Subject

Education

Description

(JBK) Jurnal Bimbingan dan Konseling adalah sebuah jurnal dengan sistem open-access, yang diterbitkan oleh Universitas Muhammadiyah Barru. Jurnal ini diterbitkan dua kali dalam setahun yaitu pada bulan (April dan Oktober) dengan Nomor ISSN Jurnal adalah 2443-0870 (cetak), dan 2798-7140 (Online). ...