Penelitian ini bertujuan untuk menentukan model matematika yang dapat mengoptimalkan pendapatan pada usaha jasa sewa, dengan fokus pada Riska Galery yang menyediakan Baju Adat Pengantin, Baju Adat Sunatan, Baju Pawai anak-anak, dan Baju Tarian Khas Daerah. Metode penelitian yang digunakan mencakup metode Simpleks dan Branch and Bound untuk menyelesaikan permasalahan program linear bilangan bulat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode program linear bilangan bulat secara efektif dapat meningkatkan pendapatan pada usaha jasa sewa. Hasil analisis menunjukkan bahwa solusi optimal menggunakan program linear bilangan bulat, dengan penerapan metode Simpleks dan Branch and Bound pada Riska Galery, menghasilkan pendapatan maksimal sebesar Rp29.820.000. Ini menandakan bahwa dengan memaksimalkan alokasi sumber daya dan permintaan, usaha jasa sewa dapat mencapai pendapatan yang lebih tinggi. Penelitian ini memberikan kontribusi penting dalam pengelolaan usaha jasa sewa dan menyoroti manfaat menerapkan metode program linear bilangan bulat dalam konteks bisnis seperti pada Riska Galery.
Copyrights © 2024