Jurnal Edukasi Saintifik
Vol 1 No 2 (2021): Jurnal Edukasi Saintifik

Peran Orang Tua dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan di MI Lalabata Kecamatan Tanete Rilau Kabupaten Barru

M. Sayuti Sayuti (MI DDI Lalabata Tanete Rilau, Kab. Barru, Indonesia)



Article Info

Publish Date
07 Aug 2021

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Persoalan pokok yang akan dikaji dalam karya tulis ilmiah ini adalah bagaimana orang tua dalam meningkatkan mutu pendidikan di MI Lalabata Kec. Tanete Rilau Kab. Barru? Dengan batasan masalah sebagai berikut bagaimana peran orang tua dalam meningkatkan mutu pendidikan di MI DDI Lalabata Kec. Tanete Rilau Kab. Barru? dan apakah ada pengaruh orang tua dalam meningkatkan mutu pendidikan di MI DDI Lalabata Kec. Tanete Rilau Kab. Barru? Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat ditarik beberapa kesimpulan, bahwa ada beberapa peran orang tua yang sangat berpengaruh dalam peningkatan mutu pendidikan di MI Lalabata Kecamatan Tanete Rilau adalah peran financial merupakan dukungan orang tua yang digunakan untuk membayar sejumlah kebutuhan pembelajaran. Sarana dan prasarana merupakan dukungan yang diperlukan dalam proses belajar mengajar, baik oleh siswa maupun guru. Dukungan orang tua untuk pelaksanaan program pembelajaran juga dapat diberikan dalam bentuk tenaga dan keterampilan. Guru maupun siswa dalam pelaksanaan pembelajaran memerlukan dukungan moril dari masyarakat.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jes

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Topik artikel untuk dipublikasikan pada jurnal ini mencakup (tapi tidak dibatasi) pada bidang Kependidikan, antara lain: Pengembangan Kurikulum, Pengembangan Metode/Model/Strategi Pembelajaran, Teknologi Pendidikan, Psikologi Kependidikan, Perkembangan Peserta Didik, Pendidikan Karakter, Filsafat ...