Jurnal Edukasi Saintifik
Vol 2 No 2 (2022): Jurnal Edukasi Saintifik

Pengaruh Konseling Assertive Training terhadap Kebiasaan Membolos Siswa UPTD SMP Negeri 17 Barru

M. Fachrul Reza Yusran (STKIP Muhammadiyah Barru, Indonesia)
Harfinah Faramitha (STKIP Muhammadiyah Barru, Indonesia)



Article Info

Publish Date
29 Aug 2022

Abstract

Masalah yang dibahas dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh Konseling Assertive Training terhadap Kebiasaan Membolos Siswa UPTD SMP Negeri 17 Barru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh Konseling Asertive Training Terhadap Kebiasaan Membolos Siswa UPTD SMP Negeri 17 Barru. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa UPTD SMP Negeri 17 Barru yang berjumlah 137 orang siswa. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 15 orang siswa. Sedangkan Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, angket dan dokumentasi. Hasil penelitian mengenai pengaruh konseling kelompok pendekatan assertive training untuk mengurangi kecenderungan kebiasaan bolos siswa di UPTD SMPN 17 Barru, disimpulkan bahwa gambaran penerapan konseling kelompok pendekatan assertive training dilaksanakan di dalam ruangan kelas selama delapan kali pertemuan dua pertemuan yaitu ada perbedaan yang signifikan antara penerapan konseling kelompok pendekatan assertive training dengan siswa yang diberikan layanan BK oleh konselor sekolah lainnya untuk mencegah kebiasaan membolos pada siswa UPTD SMPN 17 Barru, artinya semakin diberi konseling kelompok pendekatan assertive training, maka akan diikuti dengan berkurangnya kecenderungan membolos siswa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jes

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Topik artikel untuk dipublikasikan pada jurnal ini mencakup (tapi tidak dibatasi) pada bidang Kependidikan, antara lain: Pengembangan Kurikulum, Pengembangan Metode/Model/Strategi Pembelajaran, Teknologi Pendidikan, Psikologi Kependidikan, Perkembangan Peserta Didik, Pendidikan Karakter, Filsafat ...