Jurnal Pengabdian kepada MASyarakat (J-PMAS)
Vol. 3 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada MASyarakat (J-PMas)

EDUKASI DAN LITERASI EKONOMI SYARIAH UNTUK ANAK-ANAK SEKOLAH DASAR (STUDI KASUS MADRASAH IBTIDAIYAH DESA TIMBANG LAWAN KECAMATAN BAHOROK)

Rahmi Edriyanti (Institut Syekh Abdul Halim Hasan Binjai)
Zunaida Riska (Institut Syekh Abdul Halim Hasan Binjai)
Khairul Umam (Institut Syekh Abdul Halim Hasan Binjai)



Article Info

Publish Date
05 Apr 2024

Abstract

Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk mengenalkan kepada anak-anak terkait ekonomi syariah. Hal-hal yang dikenalkan seperti definisi ekonomi syariah secara praktis, jenis-jenis keuangan syariah: keuangan komersial dan sosial Islam, dan etika-etika dalam ekonomi syariah. Pengabdian ini dilakukan oleh dosen dan mahasiswa KKN (Kuliah Kerja Nyata) kepada murid-murid kelas V sekolah dasar di MIS (Madrasah Ibtidaiyah Swasta) desa Timbang Lawan, Kec. Bahorok. Oleh karenanya, melalui kegiatan ini, diharapkan murid-murid tersebut dapat mengetahui dan memahami lebih awal praktik-praktik dalam sekonomi Syariah dan meneliti lebih jauh seharusnya sejauh mana peran dari ekonomi syariah yang dapat dijadikan rekomendasi kebijakan di masa mendatang.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

J-PMas

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat (J-PMas) ini meliputi bidang administrasi, ekonomi, dan ilmu sosial, yang terbit 3 kali setahun, yaitu pada April, Agustus dan Desember dimulai tahun 2022. Jurnal ini dikelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) dan diterbitkan oleh ...