Media Elektrik
Vol. 19 No. 2 (2022): MEDIA ELEKTRIK

PENGARUH PEMELIHARAAN JARINGAN DISTRIBUSI SALURAN UDARA TEGANGAN TERHADAP KEANDALAN JARINGAN DISTRIBUSI DI WILAYAH PT. PLN (PERSERO) ULP KALUMPANG AREA BULUKUMBA

Massikki Massikki (Universitas Negeri Makassar)
Firdaus Firdaus (Universitas Negeri Makassar)
Indah Putri Angrini (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) frekuensi pemeliharaan yang dilakukan pada jaringan distribusi saluran udara tegangan menengah (2) nilai indeks keandalan jaringan distribusi dan (3) pengaruh pemeliharaan jaringan distribusi saluran udara tegangan menengah terhadap keandalan jaringan distribusi di PT. PLN (Persero) ULP Kalumpang Area Bulukumba. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan analisis statistik regresi linear sederhana. Data penelitian diperoleh dengan teknik wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa frekuensi pemeliharaan jaringan distribusi saluran udara tegangan menengah yang dilakukan di PT. PLN (Persero) ULP Kalumpang Area Bulukumba dalam 3 tahun terakhir sebanyak 720 kali, pemeliharaan preventif dan 118 kali pemeliharaan korektif. Indeks keandalan jaringan distribusi di wilayah PT. PLN (Persero) ULP Kalumpang Area Bulukumba dalam 3 tahun terakhir sebesar 1,58 kali/tahun untuk SAIFI, 2,99 jam/tahun untuk SAIDI, 1,48 jam/pelanggan untuk CAIDI pada tahun 2019, sebesar 1,35 kali/tahun untuk SAIFI, 2,13 jam/tahun untuk SAIDI, 1,47 jam/tahun untuk CAIDI pada tahun 2020, sebesar 1,87 kali/tahun untuk SAIFI, 1,88 jam/tahun untuk SAIDI, 0,94 jam/pelanggan untuk CAIDI pada tahun 2021. Hasil analisis regresi linear menunjukkan bahwa terdapat pengaruh signifikan antara pemeliharaan jaringan distribusi saluran udara tegangan menengah terhadap keandalan jaringan distribusi di PT. PLN (Persero) ULP Kalumpang Area Bulukumba.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

mediaelektrik

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Engineering

Description

Publications in the areas of Electrical Engineering, Information and Computer Engineering, and Control include research articles and reviews of the ...