Penelitian ini bertujuan untuk: 1. Merencanakan pembangkit listrik tenaga surya sebagai sumber listrik untuk kapal pinisi 2. Mengetahui kebutuhan biaya ekonomis dalam perencanaan pembangkit listrik tenaga surya sebagai sumber listrik untuk kapal pinisi di Pelabuhan Tuju-tuju Desa Tarasu Kecamatan Kajuara Kabupaten Bone. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Data penelitian diperoleh dengan dokumentasi, observasi dan wawancara. teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuatitatif untuk dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan perencanaan pembangkit listrik tenaga surya. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan di kapal pinisi yang berkapasitas 145 Ton dengan total kebutuhan energi listrik perharinya sebesar 4.598Wh memerlukan panel surya tipe polikristalin dengan daya 300 Wp sebanyak 5 buah. Adapun komponen pendukung PLTS yaitu Solar Charge Controller 60A, baterai 12V 150Ah sebanyak 11 buah dan Inverter 1500 Watt. Berdasarkan hasil perhitungan aspek biaya diperoleh investasi dari PLTS sebesar Rp.131.948.000 sedangkan biaya yang harus di keluarkan dalam kurun waktu 10 tahun dengan menggunakan generator belum termasuk biaya perawatan sebesar Rp. 252.000.000
Copyrights © 2022