Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh tim pengabdian Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Wijayakusuma Purwokerto adalah untuk membantu pelaku usahan kuliner pembuatan snack dalam mengelola modal kerjanya sehingga usaha yang dijalankan dapat berjalan keberlanjutannya dan dapat memperoleh keuntungan sehingga dapat mensejahterakan pemilik. Kegiatan ini dilaksanakan di lingkungan usaha kuliner snack di Kelurahan Kalibakal Kecamatan Purwokero Selatan Kabupaten Banyumas. Motode pengabdian masyarakat yang digunakan adalah pendampingan dan diskusi terkait pentingnya pengelolaan modal kerja dan strategi dalam mengoptimalkan penggunaan modal kerja dalam menjalankan usaha. Hasil yang diperoleh dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah adanya kesempatan bagi pelaku usaha untuk dapat mengembangkan usahanya, karena peluang pasar yang masih terbuka luas. Selain itu, diperlukan adanya pencatatan ataupun pengadministrasian kegiatan secara disiplin dalam membuat rencana penggunan modal kerja sehingga modal kerja yang digunakan secara efektif dan dapat mendorong usahanya dalam memperoleh keuntungan. Kata kunci: Pengelolaan, Modal Kerja, Usaha
Copyrights © 2022