Penelitian ini bertujuan mengetahui peningkatan hasil belajar siswa pada materi matriks dengan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw kelas XI-B MA Muhammadiyah Pabos.Penelitian ini dilaksanakan dalam tiga tahap yaitu tahap pra siklus, siklus I dan siklus II. Pada tahap prasiklus, ketuntasan belajar mencapai 31,25% dengan nilai rata-rata 66,87. Pada siklus I setelah dilaksanakan tindakan, ketutasan belajar peserta didik meningkat menjadi 56,25% dengan nilai rata-rata 74,56. Sedangkan pada siklus II ketuntasan belajar peserta didik mengalami peningkatan yaitu 81,25%, dengan nilai rata-rata 80,56. Dari tiga tahap tersebut jelas bahwa ada peningkatan setelah diterapkan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dibandingkan dengan hasil belajar sebelumnya.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2022