Jurnal Price : Ekonomi dan Akuntasi
Vol. 1 No. 02 (2023): Jurnal Price : ekonomi dan Akuntasi, Edisi Mei 2023

PENGARUH GREEN PRODUCT, GREEN PROMOTION, DAN GREEN PERCEIVED VALUE PRODUK GARNIER TERHADAP MINAT BELI MILENIAL DI KOTA MEDAN

Margareth Ginting, Grace (Unknown)
Feby Aulia Safrin (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2023

Abstract

Para petinggi perusahaan menyadari bahwa isu keberlanjutan akan sangat menguntungkan dalam menghadapi persaingan bisnis saat ini. Garnier merupakan salah satu dari tiga besar brand pilihan konsumen Indonesia, yang menerapkan keberlanjutan melalui program Garnier Green Beauty. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh green product, green promotion, dan green perceived value produk Garnier secara parsial dan simultan terhadap minat beli milenial di Kota Medan dengan menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan asosiatif. Pengambilan sampel dilakukan melalui teknik purposive sampling dan menggunakan 100 responden sebagai sampel. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui data primer dan data sekunder. Metode analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa green product, green promotion, dan green perceived value produk Garnier berpengaruh secara parsial dan simultan terhadap minat beli milenial di Kota Medan. Uji koefisien determinasi dengan nilai R sebesar 0,809. Nilai Adjusted R Square menunjukkan bahwa green product, green promotion, dan green perceived value dapat menjelaskan minat beli sebesar 64,3%, sedangkan sisanya sebesar 35,7% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jecoa

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Price : Ekonomi dan Akuntasi dimaksudkan sebagai jurnal untuk menerbitkan artikel yang melaporkan hasil penelitian ekonomi dan akuntansi dengan berbagai topik pada bidang fungsional Akuntansi, Manajemen Bisnis, Pasar Modal, Sejarah Ekonomi, Ekonomi Terapan, Bisnis dan Keuangan, Ekonomi dan ...