Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola sebaran minimarket di Kota Bukittinggi dan mengetahui karakteristik lokasi sebaran minimarket di Kota Bukittinggi. Penelitian ini menggunakan metode mix methode dan analisis secara spasial yaitu menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG). Hasil analisis menunjukkan bahwa pola sebaran minimarket di Kota Bukittinggi membentuk pola acak (random). Minimarket cenderung tersebar pada bagian utara Kota Bukittinggi yaitu pada Kecamatan Mandiangin Koto Selayan sebesar 56,67%. Lokasi minimarket terkonsentrasi pada fungsi jalan dengan tingkat aksesibilitas yang tinggi yaitu pada jalan kolektor sebesar 62,17% dan dilayani oleh angkutan kota sebesar 91,89%. Terjadi overlapping area pelayanan minimarket dalam radius 100 meter dan 300 meter karena pemilihan lokasi minimarket yang strategis dengan tingkat aksesibilitas yang tinggi. Minimarket cenderung berlokasi pada wilayah dengan tingkat kepadatan penduduk yang rendah sebesar 51,35%.
Copyrights © 2024