GALENICAL : Jurnal Kedokteran dan Kesehatan Mahasiswa Malikussaleh
Vol. 3 No. 6 (2024): GALENICAL : Jurnal Kedokteran dan Kesehatan Mahasiswa Malikussaleh - November 2

Epilepsi

Sahira, Nur (Unknown)
Herlina, Herlina (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jan 2025

Abstract

Epilepsi merupakan kelainan otak yang ditandai dengan kecenderungan untuk menimbulkan bangkitan epileptik yang terus menerus, dengan konsekuensi neurobiologis, kognitif, psikologis, dan sosial. Epilepsi menyumbang proporsi yang signifikan dari beban penyakit dunia, mempengaruhi sekitar 50 juta orang di seluruh dunia. Etiologi epilepsi adalah multifaktorial, menurut klasifikasi ILAE 2017 etiologi epilepsi dibagi menjadi struktural, genetik, infeksi, metabolik, imun, dan tidak diketahui. Bangkitan kejang pada epilepsi dapat dikontrol. Hingga 70% orang yang hidup dengan epilepsi dapat bebas kejang dengan penggunaan obat anti kejang yang tepat. Penghentian obat anti kejang dapat dipertimbangkan setelah 2 tahun tanpa kejang dan harus mempertimbangkan faktor klinis, sosial dan faktor lain yang relevan. Terapi utama epilepsi adalah dengan obat anti epilepsi (OAE).

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

galenical

Publisher

Subject

Education Health Professions Immunology & microbiology Public Health Veterinary

Description

The focus of interest include but are not limited to: 1. Biomedical sciences: anatomy and physiology, cell biology, biochemistry, microbiology, genetics and molecular biology, immunology, mathematics and statistics, and bioinformatics. 2. Clinical medicine: internal medicine, general surgery, ...