Jurnal Sistem Informasi Triguna Dharma (JURSI TGD)
Vol. 4 No. 1 (2025): EDISI JANUARI 2025

Penerapan Decision Support System Dalam Menentukan Staff Marketing Menggunakan Metode MOORA

Halawa, Krismawati (Unknown)
Azmi, Zulfian (Unknown)
Lumban Gaol, Nur Yanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jan 2025

Abstract

Proses pemilihan seorang staff marketing yang belum menggunakan kriteria khusus dalam penilaian menjadi masalah tersendiri bagi pihak Human Resource Development (HRD) PT Graha Konstruksi Sejati dalam melakukan penyeleksian calon staff marketing. Keputusan yang tidak akurat akan menimbulkan orang yang kurang tepat dalam mengisi posisi staff marketing. Maka dari itu dibangunlah sebuah Decision Support System yang dapat melakukan penilaian dalam pemilihan staff marketing. Sistem ini nantinya akan dikombinasikan dengan metode MOORA sebagai metode komputasi. Metode MOORA merupakan suatu tata cara yang diterapkan untuk menyelesaikan suatu permasalahan dengan menggunkan perhitungan matematika serta mempunyai tipe kriteria menguntungkan (benefit), merugikan (cost), serta mempunyai nilai bobot prioritas kriteria yang berbeda sesuai dengan kriteria mana yang lebih di pentingkan. Hasil yang diperoleh adalah terciptanya sebuah sistem yang akan memberikan output (keluaran) berupa urutan dari alternatif yang paling diprioritaskan untuk menjadi seorang staff marketing, mulai dari nilai yang tertinggi hingga terendah dalam bentuk perangkingan serta diharapkan dapat membantu pihak PT Graha Konstruksi Sejati terkait pemilihan staff marketing.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jsi

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Sistem Informasi Triguna Dharma merupakan Jurnal yang menampung hasil penelitian dari Mahasiswa khususnya mahasiswa di Program Studi Sistem Informasi juga menerima hasil penelitian dari kampus berbeda dengan bidang keilmuan yang sama. Jurnal ini menampung publikasi dibidang ilmu komputer ...