Sola Gratia: Jurnal Teologi Biblika dan Praktika
Vol 5, No 2 (2025): SOLA GRATIA: Jurnal Teologi Biblika dan Praktika

Antara Hukum Dan Kasih: Memahami Perkataan Yesus Dalam Markus 2:27-28 Dan Relevansinya Bagi Umat Kristen Masa Kini

sinaga, Ramlon (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2025

Abstract

Perkataan Yesus dalam markus 2:27-28 menjadi titik balik penting dalam memahami makna sejati hari Sabat yang membawa perspektif baru dan membebaskan Sabat dari belenggu legalisme. Interpretasi dan praktik Sabat diwarnai dengan hukum yang kaku dan aturan-aturan rumit yang ditetapkan oleh para ahli Taurat dan orang Farisi sehingga Sabat bukan lagi menjadi hari pemulihan dan sukacita, melainkan beban bagi umat Tuhan. Tulisan ini betujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih dalam tentang pesan yang ingin disampaikan melalui perkataan Yesus dan relevansinya bagi kehidupan orang Kristen saat ini. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan Analisis Teologis dan historis yaitu mempelajari berbagai penafsiran Teologis tentang perkataan Yesus dalam Markus 2:27-28 dengan analisis sejarah dan praktek perayaan sabat dalam masyarakat Yahudi pada zaman Yesus. Disamping itu penulis juga melakukan eksegese terhadap ayat ini untuk memperkaya pengetahuan pembaca bagaimana makna serta relevansi sabat bagi kehidupan orang Kristen pada masa kini. Melalui tulisan ini, penulis ingin menegaskan bahwa hubungan dengan Tuhan adalah hal yang paling penting, dan sabat adalah tentang menghabiskan waktu dengan Tuhan dan memperdalam hubungan dengan-Nya tanpa mengabaikan kepedulian dan belas kasih kepada sesama.Kata kunci: sabat, eksegese, markus 2:27-28  

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

solagratia

Publisher

Subject

Religion Humanities

Description

SOLA GRATIA: Jurnal Teologi Biblika dan Praktika merupakan wadah publikasi hasil penelitian teologi di bidang Teologi Biblika dan Praktika. Focus dan Scope penelitian SOLA GRATIA adalah: 1. Teologi Biblikal 2. Teologi Pastoral 3. Teologi ...