Sekolah adalah tempat menuntut ilmu dan juga tempat sosialisasi dan interaksi antar sesamA. Selain itu sekolah juga harus beradaptasi dengan lingkungan sekitar. Seperti halnya di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 7 Semarang yang berada di Tengah kota yang dikenal oleh banyak orang khususnya warga Semarang. Di sekolah tersebut terdapat banyak fasilitas yang sesuai dengan standart di setiap sekolah. Salah satunya adalah adanya kantin sekolah yang berada dalam lingkungan sekolah. Namun demikian banyak juga yang berjualan di luar lingkungan sekolah yang setiap hari baik sebelum jam dimulai dan jam sekolah berakhir, jajanan di luar sekolah itu banyak dikunjungi siswa. Dengan kondisi seperti itu, maka perlu diwaspadai tentang Kesehatan siswa yang guru tidak mungkin mengawasi secara terus menerus. Untuk itu perlu adanya penyuluhan dan pengarahan bagi siswa agar tidak jajan sembarangan. Jajanan yang harus dibeli harus memperhatikan dari sisi gizi yang dikandungnya. Sekarang banyak jajanan yang super pedas, mengandung pengawet dan masih banyak lagi jajanan yang hanya mengejar murah dan rasa menendang. Dalam pengarahan ini, selain menghimbau untuk memperhatikan nilai gizinya, juga diperlihatkan akibat dari jajanan yang kurang sehat. Hal ini akan ditunjukkan dengan software aplikasi digital yang memberikan pengetahuan tentang akibat dari usus yang tidak sehat. Dengan begitu, siswa akan memperhatikan jajanan setiap hari. Selain jajanan, yang perlu diperhatikan lagi adalah tentang lingkungan sekitar yaitu bagaimana siswa membuang sampah, cuci tangan sebelum makan dan lain sebagainya. Karena selain Kesehatan usus, banyak juga penyakit yang disebabkan oleh kurang bersihnya lingkungan sekitar. Sehingga dengan adanya penyuluhan ini, siswa akan terdorong melakukan pola hidup bersih dan sehat yang merupakan slogan dari pemerintah khususnya pada bidang Kesehatan
Copyrights © 2025