Jurnal Jendela Ilmu
Vol 5, No 2 (2024): Desember

Pengaruh Volume Penjualan Dan Harga Jual Terhadap Tingkat Laba Pada Perusahaan Pertambangan Yang Terdaftar Di BEI Periode 2021-2023

Lahallo, Fensca Fenolisa (Unknown)
Tindage, Jalmijn (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2025

Abstract

Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh volume penjualan dan harga jual terhadap laba perusahaan. Data yang digunakan adalah data sekunder berupa laporan keuangan tahunan perusahaan yang terdaftar di BEI. Sumber data yang digunakan adalah data sekunder. Data ini diambil dari laporan keuangan perusahaan pertambangan sub sektor batubara yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2021–2023, seperti laporan laba rugi, laporan penjualan, serta data harga jual. Data ini diperoleh melalui situs resmi BEI (www.idx.co.id) atau sumber lain yang terpercaya. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan pertambangan sub sektor batubara yang terdaftar di BEI pada periode 2021–2023. Teknik penentuan sampel yang digunakan adalah teknik purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji asumsi klasik, uji regresi linier sederhana, uji hipotesis dan uji koefisien determinan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Volume penjualan (X1) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap laba perusahaan (Y), ini menunjukkan hubungan positif antara keduanya. Hasil ini ditunjukkan dengan nilai signifikan Volume Penjualan (X1) adalah 0.005 < 0.05. Harga jual (Y) secara parsial tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap laba perusahaan (Y). Artinya, perubahan harga jual batubara tidak secara langsung memengaruhi laba perusahaan. Hasil ini terbukti dengan pengujian hipotesis dimana nilai signifikansinya adalah 0,358  > 0,05. Berdasarkan hasil uji simultan (uji F), menunjukkan bahwa Volume Penjualan (X1) dan Harga Jual (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap laba perusahaan (Y). hasil ini dilihat dari nilai signifikansi 0,011 < taraf signifikan yang siyaratkan yaitu 0,05.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ji

Publisher

Subject

Religion Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Jurnal Jendela Ilmu is a journal that contains research results and literature studies on social sciences, Eksata science and education. The purpose of this journal is so that lecturers and researchers publish their research results to be considered as a source of science and technology development. ...