Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh literasi keuangan dan perilaku keuangan terhadap keputusan investasi saham. Penelitian ini dilakukan di Galeri Investasi Universitas Ngurah Rai. Penelitian ini menggunakan jenis data kuantitatif dengan menggunakan sumber data primer dan sekunder. Metode pengumpulan data menggunakan kuisioner yang diukur menggunakan skala likert. Populasi dalam penelitian ini adalah Mahasiswa yang terdaftar sebagai Investor di Galeri Investasi universitas Ngurah Rai dari tahun 2019 sampai 2023 yang berjumlah 703 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling, sehingga jumlah sampel sebanyak 56 orang. Pengolahan data menggunakan bantuan program SPSS versi 25 for Windows. Instrumen penelitian menggunakan uji validitas dan realibilitas. Analisis data menggunakan uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, analisis determinasi, uji F-test dan uji t-test. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) literasi keuangan dan perilaku keuangan berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap keputusan investasi, (2) literasi keuangan berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap keputusan investasi dan (3) perilaku keuangan berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap keputusan investasi.
Copyrights © 2025