Jurnal Inovasi Pendidikan Kimia
Vol 11, No 1 (2017): January 2017

PENGARUH PENGGUNAAN METODE PEMBELAJARAN GUIDED NOTE TAKING BERBANTUAN MEDIA KIMMY-GAMES TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP KIMIA SISWA SMA

Sumarni, Woro ( Jurusan Kimia FMIPA Universitas Negeri Semarang Gedung D6 Lantai 2 Kampus Sekaran Gunungpati Semarang, 50229, Telp. (024)8508035)
Nur, Achmad Vandian ( Jurusan Kimia FMIPA Universitas Negeri Semarang Gedung D6 Lantai 2 Kampus Sekaran Gunungpati Semarang, 50229, Telp. (024)8508035)



Article Info

Publish Date
13 May 2017

Abstract

Penelitian ini menggunakan Quasi Experimental Design dengan desain penelitian pretest-posttest design. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan metode pembelajaran Guided Note Taking berbantuan media Kimmy-Games terhadap peningkatan pemahaman konsep siswa terkait materi kelarutan dan hasil kali kelarutan. Penelitian ini menggunakan dua sampel, yaitu kelompok eksperimen yang menggunaan metode Guided Note Taking berbantuan media Kimmy-Games dan kelompok kontrol yang menggunakan pembelajaran klasikal. Metode pengumpulan data dilakukan dengan metode tes, observasi, angket, dan dokumentasi. Data penelitian berupa data hasil belajar aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik. Uji yang digunakan untuk menganalisis data adalah uji t, uji ketuntasan belajar dan uji korelasi biserial. Uji t menunjukkan hasil thitung (2,989) lebih dari t(0,95)(62) (1,998) artinya rata-rata hasil belajar kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol. Hasil uji ketuntasan belajar menunjukkan kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol. Uji hipotesis yang digunakan adalah uji korelasi dengan angka korelasi sebesar 0,45 dan uji koefisien determinasi diperoleh angka sebesar 19,81%. Disimpulkan metode pembelajaran Guided Note Taking berbantuan media Kimmy-Games berpengaruh terhadap peningkatan pemahaman konsep siswa terkait materi kelarutan dan hasil kali kelarutan.

Copyrights © 2017