Dampak yang diakibatkan perang Rusia-Ukraina terhadap komoditas energi tersebut juga berkemungkinan memberikan pengaruh pada pasar modal di Indonesia. Faktor-faktor seperti likuiditas perusahaan, profitabilitas perusahaan, solvabilitas perusahaan dapat berpengaruh harga saham yang ditetapkan pasar modal. Ketiga faktor ini sangat penting dalam menentukan kinerja keuangan perusahaan dan dapat menjadi faktor tinggi rendahnya harga saham dari entitas tersebut (Aji and Ac, 2024). Penelitian ini bertujuan (1) Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh singnifikan Current Ratio (CR), Debt to Equity Ratio (DER), Net Profit Margin (NPM) secara parsial terhadap harga saham pada perusahaan sektor energi yang terdaftar pada Indeks LQ-45 Periode 2018-2022 (2) Untuk mengetahui dan menganalisis kemampuan Price to Book Value (PBV) memoderasi pengaruh Current Ratio (CR), Debt to Equity (DER), Net Profit Margin (NPM) terhadap harga saham pada perusahaan sektor energi yang terdaftar pada Indeks LQ-45 Periode 2018-2022. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif, dengan populasi dan sampel adalah perusahaan sektor energi yang terdaftar dalam Indeks LQ 45 periode 2018-2022, berjumlah 8 perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Current Ratio (CR) berpengaruh tidak signifikan secara parsial terhadap harga saham pada perusahaan sektor energi yang terdaftar dalam Indeks LQ45 periode 2018-2022, Debt to Equity Ratio (DER) berpengaruh signifikan secara parsial terhadap harga saham pada perusahaan sektor energi yang terdaftar dalam Indeks LQ45 periode 2018-2022, Net Profit Margin (NPM) berpengaruh tidak signifikan secara parsial terhadap harga saham pada perusahaan sektor energi yang terdaftar dalam Indeks LQ45 periode 2018-2022. Price to Book Value (PBV) tidak memoderasi pengaruh Current Ratio (CR) terhadap harga saham pada perusahaan sektor energi yang terdaftar pada indeks LQ45 periode 2018-2022, Price to Book Value (PBV) tidak memoderasi pengaruh Debt to Equity Ratio (DER) terhadap harga saham pada perusahaan sektor energi yang terdaftar pada indeks LQ45 periode 2018-2022. Dan Price to Book Value (PBV) tidak memoderasi pengaruh Net Profit Margin (NPM) terhadap harga saham pada perusahaan sektor energi yang terdaftar pada indeks LQ45 periode 2018-2022.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025