Program PKM ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan guru dalam merancang dan mengembangkan media pembelajaran berbasis multimedia interaktif, Metode yang digunakan adalah metode deskriptif, yang meliputi sosialisasi, ceramah, latihan, dan pendampingan, serta evaluasi. Program ini dilaksanakan dalam 2 kali pertemuan, dimulai dengan penyajian materi dan dilanjutkan dengan pembuatan media serta evaluasi melalui presentasi dan pengisian angket. Program ini memberikan kesempatan bagi pengajar untuk meningkatkan teknik pembelajaran sehingga menghasilkan hasil yang optimal. Hal yang sama berlaku untuk peserta didik, dengan multimedia diharapkan mereka dapat dengan mudah menyerap informasi secara efisien dan cepat. Sumber informasi tidak terbatas pada teks dari buku, melainkan mencakup informasi yang lebih luas. Kemajuan teknologi multimedia akan semakin memudahkan peserta didik dalam memperoleh pengetahuan. Dengan pelatihan ini, guru diharapkan dapat mengaplikasikan teori dan konsep tentang kemampuan penggunaan media pembelajaran berbasis multimedia interaktif
Copyrights © 2025