Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan
Vol. 13 No. 2 (2024): Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan

Pengaruh Umur Perusahaan, Financial Distress, dan Opini Audit Terhadap Audit Delay (Studi pada Perusahaan Properti dan Real Estate yang Terdaftar di BEI Periode 2020-2022)

Anggraeni, Dwi (Unknown)
Wafa, Zaenal (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Properti dan real estate merupakan salah satu sektor yang mengalami keterlambatan penerbitan laporan keuangan dan menduduki posisi tinggi setiap tahun, akibat terbatasnya aktivitas bisnis. Pada periode tersebut, banyak masyarakat mengalami perubahan perilaku dan cenderung berhati-hati dalam bertransaksi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menguji pengaruh umur perusahaan, financial distress, dan opini audit terhadap audit delay. Populasi dalam penelitian ini adalah sektor perusahaan properti dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada 2020-2022. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 85 perusahaan. Jenis data penelitian adalah data kuantitatif yang dianalisis menggunakan analisis statistik deskriptif, uji multikolinearitas, uji regresi logistik biner, serta uji outlier. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa umur perusahaan dan financial distress tidak berpengaruh terhadap audit delay. Sedangkan opini audit menunjukkan adanya pengaruh terhadap audit delay.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jiak

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences Other

Description

Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan has been published since July 2014 by LP3M Universitas Putra Bangsa. JIAK is a scientific journal that focuses on the area of accounting and finance. JIAK is biannually issued (January-June and July-December). This Journal is indexed in DOAJ, Google Scholar, ...