Jurnal Ilmiah Raflesia Akuntansi
Vol. 10 No. 2 (2024): Jurnal Ilmiah Raflesia Akuntansi

Pengaruh Program Pemutihan Pajak Dan Kesadaran Masyarakat Terhadap Kepatuhan Membayar Pajak Kendaraan Bermotor Roda dua (Studi Kasus Pada Masyarakat Kelurahan Titipapan, Kota Medan)

Aisyah, Siti (Unknown)
Anindya, Desy Astrid (Unknown)
Azis, Abdul (Unknown)
Habibie, Muhammad (Unknown)
Risal, Taufiq (Unknown)
Riadi (Unknown)
Permai, Putri Indah (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2024

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui Pengaruh Program Pemutihan Pajak Dan Kesadaran Masyarakat Terhadap Kepatuhan Membayar Pajak Kendaraan Bermotor Roda Dua (Studi Kasus Pada Masyarakat Kelurahan Titipapan, Kota Medan). Populasi dalam penelitian ini adalah masyrakat kelurahan titipapan tepat nya di kelurahan titipapan yang berjumlah 100 orang. Sampel yang digunakan penelitian ini adalah Accidental Sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan observasi dan penyebaran kuesioner. Teknik analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah teknik analisis statistik dan analisis regresi linier berganda untuk menguji pengaruh tingkat perbandingan 5% serta menggunakan uji t untuk mengetahui pengaruh variabel X terhadap variabel Y secara parsial, dan menggunakan uji f untuk mengetahui pengaruh variabel Xvdan variabel Y secara simultan. Hasil analisis yang diperoleh dari penelitian ini, diketahui bahwa program pemutihan pajak berpengaruh terhadap kepatuhan membayar pajak kendaraan bermotor roda dua dan kesadaran masyarakat berpengaruh terhadap kepatuhan membayar pajak kendaraan bermotor roda dua. Besarnya koefisien determinasi nilai R Square sebesar 0,307 X 100 = 30,7% hal ini memberikan arti variabel Program Pemutihan Pajak (X1) dan Kesadaran Masyarakat (X2) mampu menjelaskan variabel Kepatuhan Wajib Pajak (Y) sebesar 30,7% sedangkan sisanya 69,3% dijelaskan oleh variabel lain diluar variabel didalam penelitian ini.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JIRA

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Merupakan jurnal ilmiah yang mempublikasikan hasil-hasil penelitian empiris, studi teoritis dan pemikiran kritis dalam bidang akuntansi meliputi akuntansi keuangan, akuntansi sektor publik, akuntansi manajemen, perpajakan dan ...