JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 1 (2025)

Desain Pembelajaran PAI Berbasis Sufistik di Era Digital

Sukmawati, Sukmawati (Unknown)
Tobroni, Tobroni (Unknown)
Faridi, Faridi (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Feb 2025

Abstract

Kemajuan teknologi terus berkembang dengan cepat seiring dengan perubahan zaman. Secara umum, di bidang pendidikan, teknologi memiliki peran penting dalam proses pembelajaran karena memungkinkan siswa untuk lebih memahami materi melalui bantuan alat visual. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan fokus pada desain pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) berbasis nilai sufistik di era digital. Data dianalisis melalui proses reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa desain pendidikan PAI berbasis sufistik di era digital memiliki relevansi yang signifikan dalam dunia pendidikan. Desain pembelajaran ini melibatkan beberapa tahapan utama, yaitu perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Namun, metode pembelajaran berbasis sufistik ini belum sepenuhnya diterapkan oleh banyak institusi pendidikan. Salah satu hambatan utama dalam implementasi desain ini adalah terbatasnya fasilitas di lembaga pendidikan, seperti komputer, laptop, dan smartphone, serta kurangnya akses internet yang memadai. Sebagai solusi, pemanfaatan fasilitas yang tersedia secara maksimal perlu dilakukan, disertai dengan pelatihan teknologi pendidikan untuk guru. Selain itu, sinergi antara guru dan orang tua dalam menanamkan nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari menjadi elemen penting untuk mendukung keberhasilan program ini.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...