Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa dalam pembelajaran IPS melalui cerita rakyat. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilakukan dalam 2 siklus. Siklus pertama dilakukan dalam 8 kali pertemuan. Subjek penelitian adalah siwa SMK Yapin 02 setu kelas XI kabupaten Bekasi yang berjumlah 10 anak sebagai penerima tindakan da peneliti yang berkolaborasi dengan sejawat sebagai pemberi tindakan. Penelitian tindakan kelas ini dilakukan dengan menggunakan model silus dari Kemmis & Mc. Taggart. Penelitian tindakan kelas dilakukan melalui 4 komponen yaitu, perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi penelitian ini dilakukan dalam 2 siklus dan diawali dengan kegiatan pra penelitian. Hasil diperoleh adalah pada pra penelitian, hasil rata-rata sebesar 42% pada siklus I hasil rata-rata 65%, selanjutnya hasil penelitian pada siklus II rata-rata sebesar 89%.
Copyrights © 2025