Jurnal Pendidikan dan Teknologi Indonesia
Vol 5 No 2 (2025): JPTI - Februari 2025

Implementasi Sistem Irigasi Otomatis Berbasis IoT untuk Pertanian Greenhouse

Wahyudi, Wahyudi (Unknown)
Pradana, Afu Ichsan (Unknown)
Permatasari, Hanifah (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Feb 2025

Abstract

Pertanian merupakan sektor vital dalam pemenuhan kebutuhan pangan di Indonesia, namun masih menghadapi tantangan dalam efisiensi irigasi dan regenerasi petani. Penelitian ini mengembangkan sistem irigasi otomatis berbasis Internet of Things (IoT) menggunakan mikrokontroler ESP32 dan sensor kelembaban tanah untuk meningkatkan efisiensi penggunaan air pada pertanian greenhouse. Data sensor dikirim ke platform Thingspeak untuk pemantauan real-time, sementara pengendalian penyiraman dilakukan berdasarkan kelembaban tanah yang terdeteksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem ini mampu mengurangi penggunaan air sebesar 30% dibandingkan metode konvensional, serta meningkatkan efisiensi energi dengan optimalisasi siklus penyiraman. Implementasi teknologi ini berpotensi menjadi solusi strategis dalam meningkatkan keberlanjutan pertanian dan menarik minat petani muda terhadap teknologi agrikultur.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpti

Publisher

Subject

Education Engineering

Description

Jurnal Pendidikan dan Teknologi Indonesia (JPTI) merupakan Jurnal Ilmiah Nasional yang menerbitkan artikel hasil penelitian dan gagasan ilmiah* dari Dosen, Peneliti, Praktisi, dan Guru dari seluruh Indonesia dan Mancanegara. JPTI memiliki fokus dan ruang lingkup yang terdiri dari 1. Lingkup ...