Hexatech: Jurnal Ilmiah Teknik
Vol. 4 No. 1 (2025): Hexatech: Jurnal Ilmiah Teknik

Prototype sistem pencegahan kebakaran pada medium voltage cubicle berbasis IoT

Purnomo, Yondra Adi (Unknown)
Rijanto, Tri (Unknown)
Buditjahjanto, IGP Asto (Unknown)
Firmansyah, Rifqi (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Feb 2025

Abstract

Kebakaran listrik dapat terjadi akibat panas yang dihasilkan oleh arus listrik pada penghantar dengan tahanan tertentu, yang pada tingkat tertentu dapat memicu kebakaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem pemantauan berbasis Internet of Things (IoT) guna mendeteksi potensi kebakaran listrik pada medium voltage cubicle secara real-time. Sistem ini dirancang menggunakan ESP32 yang terintegrasi dengan sensor DHT22 untuk mendeteksi suhu dan kelembapan serta sensor ACS217 untuk mengukur arus listrik AC dan DC. Data yang diperoleh diproses dan diklasifikasikan dalam tiga kondisi: aman (LED hijau), peringatan (LED kuning), dan bahaya (LED merah), dengan tambahan buzzer sebagai alarm serta push button untuk mereset sistem. Perangkat lunak Node-RED, InfluxDB, dan Ngrok digunakan untuk menyimpan, mengolah, serta menampilkan data dalam bentuk dashboard yang memudahkan pengguna dalam pemantauan dan pengambilan keputusan. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem mampu membaca dan menampilkan data secara real-time dengan respons yang cepat dan akurat, memberikan peringatan dini bagi pekerja dalam mencegah kebakaran. Dengan demikian, sistem ini berpotensi untuk diimplementasikan sebagai solusi IoT dalam meningkatkan keselamatan industri, khususnya pada medium voltage cubicle.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

hexatech

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Automotive Engineering Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering Transportation

Description

Hexatech: Technical Scientific Journal (E-ISSN: XXXX-XXXX, P-ISSN: XXXX-XXXX) is a journal that publishes Focus & Scope research articles, which include: 1. Civil Engineering 2. Architecture 3. Marine Engineering 4. Mining Engineering 5. Electrical Engineering 6. Industrial Engineering 7. Mechanical ...