Jurnal Ners
Vol. 9 No. 2 (2025): APRIL 2025

Aktivitas Antioksidan Brokoli (Brassica oleracea) pada beberapa durasi perebusan dengan Metode DPPH (1,1-diphenil-2-picrylhydrazil)

Ompusunggu, Henny Erina Saurmauli (Unknown)
Siahaan, Helena Patresia (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Feb 2025

Abstract

Radikal bebas yang berlebih dapat menyebabkan stres oksidatif yang memicu berbagai penyakit seperti kanker, diabetes, dan penuaan dini. Antioksidan berperan penting untuk menetralkan radikal bebas, salah satunya terdapat pada brokoli (Brassica oleracea). Penelitian ini menggunakan metode eksperimental laboratorium murni dengan melakukan pengamatan aktivitas antioksidan dari ekstrak sari murni brokoli pada beberapa durasi penyajjian perebusan dengan konsentrasi 100 ppm, 200 ppm, 300 ppm, 400 ppm, 500 ppm. Uji kualitatif dilakukan dengan pemeriksaan flavonoid dan uji kuantitatif dengan metode DPPH menggunakan spektrofotometer UV-Vis dengan dilakukan 3 kali pengulangan. Sayur brokoli terbukti mengandung senyawa antioksidan dengan uji flavonoid positif dengan ditandai perubahan warna dari merah bata menjadi orange. Nilai IC50 sayur brokoli dengan penyajian perebusan dengan durasi 2 menit (363 ppm), durasi 4 menit (337 ppm), dan durasi 6 menit (304 ppm). Aktivitas antioksidan sayur brokoli pada penyajian perebusan dengan durasi 2 menit dikategorikan lemah, durasi 4 menit dikategorikan lemah, dan durasi 6 menit dikategorikan lemah.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ners

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing

Description

Fokus Jurnal Ners meliputi bidang kajian riset keperawatan diantaranya Keperawatan Medikal Bedah, Keperawatan Maternitas, Keperawatan Gawat Darurat, Keperawatan Anak, Keperawatan Lansia, Keperawatan Jiwa, Keperawatan Keluarga, Keperawatan Masyarakat, Manajemen Keperawatan dan Terapi Komplementer ...