E-commerce menghasilkan volume data yang sangat besar setiap harinya yang dihasilkan oleh pelanggan saat bertransaksi. Pelanggan merupakan kelompok maupun individu yang memegang peranan penting dalam proses strategi bisnis dengan membeli produk atau jasa berdasarkan pada keputusan sendiri yang beralaskan oleh pertimbangan dari segi kebermanfaatan serta harga dari setiap produk atau jasa. Dalam penelitian ini pelanggan akan dilakukan segmentasi berdasarkan data transaksi penjualan pada e-commerce menggunakan metode Exploratory Data Analysis (EDA) dan analisis Recency, Frequency, and Monetary (RFM). Pemberlakuan segmentasi pelanggan bertujuan untuk memahami karakteristik pelanggan dan mengimplementasi strategi retensi agar meningkatkan kemajuan suatu perusahaan dengan membuat strategi pemasaran yang efektif dan memprediksi perilaku pelanggan di masa mendatang. Pada tahapan awal segmentasi pelanggan dilakukan investigasi untuk menemukan pola, mengevaluasi hipotesis, dan memverifikasi asumsi berkaitan dengan data pelanggan melalui rangkuman statistik menggunakan metode Exploratory Data Analysis (EDA). Tahapan selanjutnya dilakukan identifikasi untuk mengetahui pola perilaku pelanggan yang melakukan pembelian barang sehingga dapat dikelompokkan berdasarkan karakteristik dengan analisis Recency, Frequency, and Monetary (RFM). Terdapat 11 kategori yang dihasilkan dalam segmentasi pelanggan, di antaranya adalah Champions, Loyal Customer, Promising Customer, New Customer, Need Attention, At Risk, Potential, About To Sleep, Old Potensial, Hibernating, dan Lost.
Copyrights © 2024