Indonesian Journal of Nautical Study
Vol 2 No 1 (2025): February

Analisis Pelaksanaan Initial Tank Cooldown untuk Persiapan Muat LNG di kapal Tangguh Batur

Rahimi, Afiq Rafie (Unknown)
iskandar (Unknown)
M. Choeroni (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Feb 2025

Abstract

Penanganan kargo LNG berbeda dengan jenis muatan gas lainnya. Dengan suhu -160°C membuat LNG menjadi kriogenik atau di bawah nol derajat, apabila langsung dimuat ke dalam kapal tanpa penyesuaian suhu maka dapat merusak sistem konstruksi tangki muatan kapal. Konstruksi bangunan tangki muatan didesain sedemikian rupa agar dapat mengangkut muatan gas cair. Proses pendinginan tangki muatan menjadi tahapan penting sebelum proses pemuatan dilakukan. Proses pendinginan tangki muat dilakukan dengan cara menyemprotkan cairan gas melalui sprinkle yang terpasang pada langit-langit tangki muat. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, data yang dikumpulkan melalui observasi, dokumentasi, dan studi literatur. Data yang ada kemudian dianalisis secara kualitatif untuk menjawab rumusan masalah. Peneliti menggunakan metode triangulasi, dimana metode analisis digunakan untuk menganalisis faktor-faktor seperti seberapa penting proses persiapan, bagaimana melakukan komunikasi antara kapal dan terminal, upaya apa saja yang harus dilakukan saat melakukan cargo cooldown tank. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem komunikasi antar pihak sangat penting dalam kelancaran muat karena berpengaruh terhadap proses pemuatan di kapal. Perencanaan proses pemuatan dibantu dengan dokumen-dokumen seperti ship-shore safety checklist, timesheet, dan hanytalkie sebagai alat bantu untuk menyampaikan informasi-informasi penting dalam operasi pemuatan. Kata Kunci: Tangki Pendingin, LNG, Kargo

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ijns

Publisher

Subject

Astronomy Decision Sciences, Operations Research & Management Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Physics

Description

The Indonesian Journal of Nautical Study will consider papers which examine advances in nautical study, with a particular emphasis on the Indonesian context and global perspective in the fields of; Navigation systems Manoeuvre and handle a ship in all conditions Cargo handling and stowage Cariage of ...