Jurnal Ekonomika dan Bisnis
Vol. 11 No. 1 (2024): Volume 11 Nomer 1 April 2024

Analisis Pengaruh Ukuran Perusahaan, Profitabilitas , Leverage Terhadap Perataan Laba Pada Perusahaan Food And Beverage Yang Terdaftar Di Bei

Dewi Mustikasari (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Apr 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage,terhadap praktik perataan laba pada perusahaan food and beverages yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.Ukuran perusahan diukur dengan menggunakan natural logaritma total asset, profitabilitas diukur dengan rasio antara laba setelah pajak dengan total asset, leverage diukur dengan rasio total hutang terhadap total asset, Perataan laba diukur dengan menggunakan Indeks Eckel. Populasi dalam penelitian ini adalah 26 perusahaan food and beverages yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2016-2020. Berdasarkan metode purposive sampling, sampel yang diperoleh sebanyak 11 perusahaan. Hipotesis dalam pengujian ini diuji dengan menggunakan analisis regresi logistik. Hasil analisis menunjukkan bahwa variabel yang mempunyai pengaruh signifikan terhadap perataan laba adalah profitabilitas, sedangkan ukuran perusahaan dan leverage tidak berpengaruh terhadap perataan laba

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

home

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

JEB: Journal Economic and Bussines is an National Journal published by Faculty of Economics and Business Selamat Sri University (UNISS) in collaboration with The BPS Statistics Indonesia (MoU). JEB: Journal Economic and Bussines is aimed at being a medium for research results dissemination and ...