Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengetahui jenis OPT pada budidaya jahe, cara pengolahan jahe, pemasaran jahe, dan model pemberdayaan petani jahe. Penelitian di Kec. Prambanan, Kab. Sleman, penelitian dilaksanakan pada bulan Maret s/d Desember 2019, jenis penelitian kualitatif didukung kuantitatif, jenis data primer, teknik sampling menggunakan purposive sampling, Teknik Pengumpulan Data kuesioner dan wawancara, hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Hama yang menyerang lalat rimpang (Mimegrala coeruleifrons), hama kepik (Epilahra sp.) dan penyakit yang menyerang busuk akar rimpang (Fusarium oxysporum) Penyakit layu bakteri, (2) Pengolahan hasil jahe yang sudah dilakukan petani 60 % belum dilakukan pengolahan, (3) Pemasaran jahe yang sudah dilakukan petani 56.7 % dipasarkan di pasar tradisional, (4) Pengembangan SDM petani 70 % melalui penyuluhan (SL dan Pertemuan) penelitian melalui pengamatan budidaya jahe di Kecamatan Prambanan dapat dikembangkan.
Copyrights © 2020