Jurnal KACA
Vol. 14 No. 1 (2024): Februari

Konstruksi Karakter Salaf Mahasantri: Peran Bu Nyai Pesantren dalam Pendampingan Pembelajaran Mahasantri di Kota Semarang

Syakur, Moh (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Feb 2024

Abstract

Studi ini mengeksplorasi peran ulama perempuan, atau yang sering disebut sebagai Bu Nyai, dalam konteks pesantren di Indonesia, dengan fokus pada pembentukan karakter mahasantri. Mahasantri dalam konteks ini merujuk pada para santri yang mengikuti pendidikan formal di bangku perkulian dan mengikuti pendidikan Islam di pesantren, yang menekankan pendalaman ajaran agama, pengembangan karakter, dan kehidupan yang sederhana. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif untuk menjelaskan dan memberikan pemahaman yang mendalam tentang peran Bu Nyai dalam konstruksi karakter mahasantri selama menempuh pendidikan pesantren. Hasil penelitian menemukan bahwa peran Bu Nyai dalam pembentukan karakter santri di pesantren sangat signifikan. Mereka berfungsi sebagai penasehat, pembimbing, dan sumber dukungan emosional bagi santri. Melalui peran ini, Bu Nyai membantu santri dalam mengatasi konflik, menjaga keseimbangan emosi, dan mengarahkan santri dalam menerapkan ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari. Meskipun peran ulama perempuan sangat signifikan, mereka menghadapi berbagai tantangan, termasuk stereotip gender yang membatasi pengakuan mereka.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

kaca

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities

Description

KACA (Karunia Cahaya Allah) : Jurnal Dialogis Ilmu Ushuluddin diterbitkan oleh Jurusan Ushuluddin Sekolah Tinggi Agama Islam Al Fithrah Surabaya. Jurnal ini memuat kajian-kajian keislaman yang meliputi Tafsir, Hadis, Tasawuf, Pemikiran Islam, dan kajian Islam lainnya. Terbit dua kali setahun, yaitu ...